Contoh Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri – Dewasa ini, mencari kerja memang cukup sulit karena persaingan yang tinggi diantara pelamar kerja. Setiap tahun, jumlah lulusan yang telah menyelesaikan pendidikan semakin bertambah namun jumlah lapangan kerja tidak bisa menampung semua calon pekerja tersebut. Menyadari betapa sulitnya mencari pekerjaan, maka Anda harus pandai mencari pekerjaan dan melakukan berbagai inisiatif sendiri.
Memang tidak semua perusahaan memberi tahu bahwa mereka sedang membutuhkan pekerja. Namun, tidak menutup kemungkinan jika Anda melamar diperusahaan tertentu, perusahaan akan tertarik untuk menambah jumlah pekerja. Hal ini bisa saja terjadi apabila Anda mengirim surat lamaran pekerjaan atas inisiatif Anda sendiri.
Tidak ada salahnya untuk mecoba mendaftar di sebuah perusahaan atas insiatif Anda sendiri. Bisa saja perusahaan akan memberikan nilai tambah kepada Anda dan mencari posisi yang tepat sesuai dengan latar belakang pendidikan dan pengalam Anda. Oleh karena itu, Anda harus bisa membuat surat lamaran kerja yang baik agar perusahaan mengetahui latar belakang Anda.
Definisi dan Fungsi Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri
Surat lamaran kerja adalah surat yang ditujukan kepada perusahaa, instansi maupun pihak yang menerima pekerjaan. Surat ini ditulis oleh pelamar kerja dan menggambarkan kemampuan dan identitas diri dengan lengkap dan benar.
Surat lamaran kerja berfungsi untuk memberitahu perusahaan tentang lamaran pekerjaan yang dikirimkan pelamar kerja.. Dalam surat ini, perusahaan mampu mengetahui secara singkat dan cepat gambaran dari kandidat pelamar.
Jika Anda berusaha untuk melamar di perusahaan atas inisiatif sendiri, maka Anda harus membuat surat lamaran pekerjaan dengan baik dan tepat. Dengan cara ini, perusahaan akan tertarik kepada Anda dan membuka kesempatan untuk menerima Anda sebagai bagian dari perusahaan mereka.
Tips Membuat Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri
Bagi Anda yang baru saja lulus dan belum mengetahui bagaimana cara menulis surat lamaran kerja yang baik, Anda harus mempelajarinya dengan cepat. Untuk membantu proses pembelajaran Anda, berikut kami berikan tips untuk membuat surat lamaran kerja yang baik.
- Jelaskan identitas diri, latar belakang pendidikan dengan jelas dan tepat sasaran
- Tidak menggunakan Bahasa yang bertele tele
- Menggunakan Bahasa yang sopan dan tidak menyinggung perusahaan
- Menggunakan Bahasa yang lugas dan formal
- Menggunakan struktur bahasa yang baik dan ejaan yang benar.
Format dan Struktur Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri
Terdapat beberapa struktur pembuatan surat lamaran kerja yang baik dan tepat. Berikut ini ialah struktur surat lamaran kerja yang bisa Anda jadikan referensi.
- Kepala surat lamaran kerja
- Tanggal dan tempat penulisan surat
- Penerima surat
- Salam pembuka
- Pembuka surat
- Isi surat
- Penutup surat
- Salam penutup
- Tanda tangan dan nama jelas
Beberapa Contoh Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri
Untuk memperjelas pengertian, struktur dan juga tips membuat surat lamaran pekerjaan yag benar dan baik kami akan melengkapinya dengan beberapa contoh. Berikut ialah contoh surat lamaran kerja atas inisiatif sendiri yang bisa Anda contoh :
Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri di PT
Jakarta, 04 Maret 2023
Kepada Yth.
Kepala HRD PT Kembang Sari
Jalan Pinang Ranti No 12
Jakarta
Dengan hormat,
Perkenalkan nama saya Ayudia Bina, saya adalah lulusan dari SMK Abadi Jaya, Jakarta Timur. Saya mengirimkan surat lamaran ini untuk mendaftar di perusahaan Anda sebagai sekretaris. Saya memiliki latar belakang pendidikan sekretaris dan pernah menjalani magang sebagai sekretaris di perusahaan multinasional selama tiga bulan. Berikut ialah data diri saya
Nama : Ayudia Bina
Tempat, Tanggal Lahir : Bandung, 14 Maret 2000
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan terakhir : SMK
Alamat : Jalan Condet Raya, Jakarta Timur
Telepon : 0818920398
Saya adalah orang yang teliti, rapi dan juga tepat waktu. Saya harap kepribadian saya ini dapat membantu saya untuk bekerja sebagai sekretaris dan menjalankan pekerjaan dengan baik dan tepat waktu. Berikut saya lampirkan beberapa berkas yang bisa dijadikan bahan pertimbangan.
- Pas Foto
- Fotokopi KTP
- Riwayat Hidup (CV)
- Fotokopi ijazah
- Fotokopi KK
Demikian surat lamaran ini saya buat untuk dijadikan bahan pertimbangan untuk saya bisa bekerja di perusahaan Anda. Terimakasih atas waktu dan perhatian Anda.
Hormat saya,
Ayudia Bina
Download Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri di PT.docx
Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri di Restoran
Jakarta, 03 Juli 2023
Kepada Yth.
Kepala HRD Hokben Indonesia
Jakarta
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Melati Sukma
Tempat, Tanggal Lahir : Bekasi, 19 Februari 1995
Jenis Kelamin : Wanita
Pendidikan terakhir : SMA
Alamat : Jalan Bungur Besar, Jakarta
Telepon : 08129304958
Saya mengirim surat lamaran pekerjaan ini untuk menjadi waiter di perusahaan bapak. Saya pernah menjadi waiter sebelumnya di restoran jepang di Jakarta selama 1 tahun. Dengan pengalaman saya ini, saya berharap bisa bergabung dengan perusahaan Anda dan memberikan yang terbaik.
Berikut ini saya lampirkan beberapa dokumen penting sebagai bahan pertimbangan:
- Daftar Riwayat Hidup
- Fotokopi KTP
- Fotokopi Ijazah
- Pas foto 3×4
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan informasi yang sesuai dan dapat dipertanggungjawabkan. Besar harapan saya untuk dapat bergabung dalam perusahaan Bapak/Ibu. Atas waktu dan perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
(Melati Sukma)
Download Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri di Restoran.docx
Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri yang Benar
Jakarta, 08 September 2023
Kepada Yth.
Kepala HRD Wardah
Jakarta
Dengan hormat,
Perkenalkan nama saya Sri Ayu, saya adalah seorang mahasiswi semester 5 di salah satu perguruan tinggi di Jakart. Saya mengirim surat lamaran kerja ini melamar sebagai SPG Wardah. Saya sudah memiliki pengalaman part time sebagai SPG di berbagai event selama 3 tahun.
Berikut ini adalah data pribadi Saya :
Nama : Sri Ayu
Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 05 April 1995
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan terakhir : SMA
Alamat : Jalan Pembangunan Raya, Jakarta
Telepon : 0872645282
Berikut ini saya lampirkan beberapa berkas yang bisa dijadikan bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu.
1. Daftar Riwayat Hidup
2. Fotocopy Ijazah terakhir
4. Fotocopy KTP
5. Fotocopy KK
6. Foto Ukuran 3×4
Demikian surat lamaran ini saya kirimkan sebagai bahan pertimbangan untuk perusahaan Anda. Saya berharap saya bisa bergabung dengan perusahaan Anda dan melakukan yang terbaik. Atas perhatian dan waktunya, saya ucapkan terimakasih.
Hormat Saya,
(Sri Ayu)
Download Contoh Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri yang Benar.docx
Contoh Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri Di Bank
Surakarta, 19 November 2023
Hal : Lamaran Pekerjaan
Yth.
Bpk/Ibu Pimpinan
BANK MANDIRI (persero) Tbk.
Di Tempat
Dengan hormat,
Saya dengan keterangan sebagai berikut:
Nama : Putra Fajar
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 17 Juni 1992
Jenis Kelamin : Laki – Laki
Pendidikan Terakhir : Sarjana Ilmu Ekonomi
Dengan ini saya mengajukan permohonan kerja atas inisiatif sendiri sebagai customer service pada PT. BANK MANDIRI (Persero) Tbk. yang Bapak atau Ibu Pimpin. Selanjutnya harapan agar permohonan dapat dikabulkan dan di tempatkan pada perusahaan tersebut.
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/ Ibu, berikut ini saya lampirkan sejumlah dokumen penting :
- Foto copy KTP : satu lembar
- Foto copy Ijazah SMA : satu lembar
- Daftar Riwayat Hidup : satu lembar
- Pas Foto 4 x 6 : dua lembar
- Ijazah dan Transkrip Nilai Sarjana Ekonomi
- Sertifikat Diklat Nasional Manajemen Perusahaan
Demikian surat permohonan kerja ini saya buat, besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan Bapak/Ibu.
Atas perhatiannya, saya sampaikan terima kasih.
Hormat saya,
Putra Fajar
Download Contoh Surat Lamaran Kerja Atas Inisiatif Sendiri Di Bank.docx
Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Di Rumah Sakit
Jakarta, 14 September 2023
Kepada Yth,
HRD RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo
Jln. Diponegoro No. 71
Jakarta Pusat
Dengan Hormat,
Saya yang bertandatangan di bawah ini :
Nama : Syahrini
Tempat, Tgl. Lahir : Jakarta, 10 April 1995
Pendidikan : S-1 Keperawatan
Status Perkawinan : Belum Menikah
Telp. : 0853 6578 4532
Bermaksud mengajukan permohonan kerja atas inisiatif sendiri. Saya memiliki pengalaman bekerja pada posisi perawat di salah satu klinik di Jakarta Pusat.
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa data penunjang berikut ini:
1. Daftar Riwayat Hidup;
2. Fotokopi Ijazah S1 Keperawatan;
3. Fotokopi Transkrip Nilai;
4. Fotokopi Surat Tanda Registrasi (STR);
5. Fotokopi KTP;
6. Fotokopi Surat Keterangan Sehat dari Dokter;
7. Pas Foto Terbaru 3×4 5 lembar.
Demikian surat permohonan kerja ini saya sampaikan, atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya,
Syahrini
Download Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Di Rumah Sakit.docx
Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Lulusan SMA / SMK
Download Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Lulusan SMA / SMK.docx
Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Tulis Tangan
Download Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Tulis Tangan.docx
Contoh Surat Lamaran Kerja Inisiatif Sendiri Dalam Bahasa Inggris
Mencari kerja memang bukan urusan yang mudah. Namun, dengan niat dan tekad yang besar maka Anda bisa saja menerima pekerjaan yang baik dan yang Anda impi impikan. Oleh karena itu Anda harus mempersiapkan segala persayaratan termasuk surat lamaran kerja yang baik. Dengan surat lamaran kerja yang lengkap dan menarik hati perusahaan, Anda bisa diterima dan mendapatkan pekerjaan baru yang selama ini Anda mimpikan. Semoga sukses, terimakasih.

Seorang Guru Komputer di SMK Negeri di Jawa Tengah. Hobi menulis dan membagikan Tips mengenai Tutorial Komputer.
Mohon evaluasi pembukaan surat