Doa Untuk Orang Menikah – Kumpulan doa untuk orang menikah dan pengantin baru berikut sangat dianjurkan untuk diamalkan agar pernikahan dipenuhi kebaikan dan keberkahan. Dalam agama Islam, pernikahan digambarkan sebagai mitsaqan ghalizha, yaitu janji yang sangat agung. Pernikahan tidak hanya mempersatukan dua insan, tetapi kedua keluarga pasangan. Sebab itulah pernikahan dianggap sebagai sesuatu yang suci, mulia, dan menjadi ladang pahala terbesar.
Ketika seseorang menikah, dianjurkan untuk mengamalkan doa agar hubungan mereka dilimpahkan rahmat sepanjang menjalani bahtera rumah tangga.
Doa yang diucapkan, umumnya berbahasa Indonesia atau Inggris dan sebenarnya hal ii tidaklah salah. Akan tetapi, doa yang paling baik adalah doa yang diajarkan oleh Rasulullah Shallallaahu ‘alaihi wa sallam melalui perantara ulama dengan Bahasa Arab.
Kumpulan Doa untuk Orang Menikah
Terdapat bermacam-macam doa yang bisa diamalkan baik itu untuk pengantin baru maupun orang yang diundang ke pernikahan. Berikut beberapa yang dianjurkan.
1. Doa Saat Mendatangi Pernikahan
Sudah menjadi kewajiban untuk memenuhi undangan pernikahan sekalipun dalam keadaan sedang berpuasa. Saat bersalaman dengan pengantin, hendaknya mengucapkan doa yang baik.
Doa yang mengharapkan pengantin untuk bahagia atau mendapatkan anak mungkin masih kerap diucapkan oleh masyarakat. Akan tetapi, alangkah baiknya kedua pasangan tersebut didoakan agar dilimpahkan keberkahan dalam pernikahannya sesuai dengan yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW.
Doa yang dianjurkan tersebut terdapat dalam hadist riwayat Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu yang berbunyi:
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ. بَارَكَ اللهُ لِكُلِّ وَاحِدٍ مِنْكُمَا فِيْ صَاحِبِهِ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ
Barakallahu laka wa jama’a bainakumaa fii khoiir. Barakallahu likulli waahidin minkuma fii shohibihi wajama’a bainakuma fi khair.
Artinya: “Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagimu. Dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan. Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagi masing-masing kalian berdua atas pasangannya, dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.”
Atau, bisa juga memanjatkan doa berikut.
بَارَكَ اللَّهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ
Barakallahu laka wabaraka ‘alaika wajama’a bainakuma fi khair.
Artinya: “Semoga Allah memberi keberkahan kepadamu dan atasmu serta mengumpulkan kamu berdua dalam kebaikan.” (HR. Bukhari, Muslim, Tirmidzi)
Selain mendoakan keberkahan, doa lainnya ditujukan untuk orang yang mengundang dan memberi jamuan makanan. Tepatnya setelah mencicipi hidangan, panjatkanlah doa yang berikut ini.
اللَّهُمَّ بَارِك لَهُم فِيمَا رَزَقْـــتَهُم وَاغْفِرْ لَهُم وَارحَمْهُم
Allahumma baarik lahum fii maa razaqtahum, waghfir lahum, warhamhum
Artinya: “Ya Allah, berkahilah rezeki yang Engkau anugerahkan kepada mereka, ampuni mereka dan berikanlah rahmat kepada mereka.”
2. Doa Setelah Akad
Doa selanjutnya ini ditujukan untuk pasangan yang baru menikah. Setelah proses akad selesai, Nabi Muhammad SAW menganjurkan para suami untuk mengusap ubun-ubun istri sambil membaca doa berikut.
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ مِنْ خَيْرِهَا وَخَيْرِ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ ، وَأَعُوْذَ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ
Allahumma inni as aluka khoyrohaa wa khoyro maa jabaltahaa alaih. Wa a’udzubika min syarri haa wa min syarri maa jabaltahaa alaih.
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu kebaikan dirinya dan kebaikan yang Engkau tentukan atas dirinya. Dan Aku berlindung kepada-Mu dari kejelekannya dan kejelekan yang Engkau tetapkan atas dirinya”.
Setelah membaca doa setelah akad, kemudian kedua pasangan melakukan solat dua rakaat. Agar Allah selalu menjaga rumah tangga mereka, saat malam pertama pun pasangan suami istri dianjurkan membaca doa berikut untuk menghindari adanya keikutsertaan setan di dalamnya. Bacaan doanya, yaitu:
اللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ ، وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا
allahumma Jannibnasy Syaithon wa Jannibisy Syaithon Maa Rozaqtanaa
Artinya: “Ya Allah, jauhkanlah kami dari Syaithan dan jauhkanlah syaitan dari apa yang Engkau karuniakan kepada kami.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Setelah Berdoa setelah Akad, Pengantin Wanita dapat membaca Doa Untuk Suami seperti Doa melembutkan hati suami, Doa agar suami sukses dunia akhirat dan lain sebagainya. Silahkan Baca Postingan kami mengenai Doa Untuk Suami.
3. Doa Meminta Keturunan
Memiliki anak adalah impian bagi pengantin yang baru menikah. Agar segera diberikan keturunan, panjatkan doa-doa yang dipanjatkan oleh para nabi yang ada di bawah ini. Berikut ini adalah doa yang diucapkan Nabi Zakariya ‘alaihissalam ketika menginginkan anak:
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنَّكَ سَمِيعُ الدُّعَاءِ
Rabbi Habli min ladunka dzurriyyatan thayyibatan innaka sami’ud du’a
Artinya: “Wahai Rabbku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa (Lihat Al Quran Surat Ali Imran:38)”.
Lain halnya Nabi Ibrahim ‘alaihissalam, ketika meminta anak mengucapkan doa ini.
رَبِّ هَبْ لِي مِنَ الصَّالِحِينَ
Rabbi habli minash shalihin
Artinya: “Wahai Rabbku, berilah aku keturanan yang shalih (Lihat Al Quran surat Al Qashshash: 110)”.
Itulah tadi kumpulan doa untuk orang menikah lengkap. Jadi, ketika ada yang melangsungkan pernikahan, amalkanlah doa yang tertera di atas.
Kumpulan doa ini juga baik dijadikan sebagai pedoman bagi Anda yang akan segera melepas masa lajang. Saat memanjatkannya, penuhi hati dengan niat yang baik dan semata-mata semuanya dilakukan untuk mendapat rahmat-Nya. Semoga dapat memberikan manfaat dan menambah keberkahan bagi Anda.
![√ Kumpulan Doa Untuk Orang Menikah dan Pengantin Baru [LENGKAP] 3 Screenshot at Oct 12 20 27 52](https://contohsurat.co/wp-content/uploads/2022/10/Screenshot-at-Oct-12-20-27-52.png)
Alumnus Sastra Indonesia, yang Sebagian hidupnya digunakan untuk menulis